Menghasilkan Uang dari Blog |
Pasti kalian bertanya-tanya jika membaca artikel ini, pernahkah saya mendapatkan uang dari hasil ngeblog ?
Ya, Alhamdulillah sudah walaupun tidak besar. Yang pastinya sekecil apapun penghasilan kita dari ngeblog patut untuk disyukuri. Dan jika ingin mendapatkan penghasilan yang ebih besar lagi, maka jangan berhanti untuk berusaha membuat blog kita sebagus mungkin yang dapat menyediakan berbagai konten bermanfaat bagi orang banya.
#Cara Mendapatkan Uang dari Blog ataupun Website
Dibawah ini adalah beberapa cara untuk dapat menghasilkan uang dari blog. Silahkan dipahami dengan benar jangan hanya dibaca sekilas saja. Saya akan coba untuk menjelaskan se-details mungkin namun secara singkat.
#1. Pasang Iklan
Yang pertama diantara yang paling populer dan diminati oleh semua kalangan blogger adalah dengan memasang iklan pada blog mereka. Dengan mmeasangkan iklan dari berbagai penyedia iklan diblog kita, kita akan dibayar sesuai dengan nilai yang ditawarkan oleh media penyedia iklan tersebut. Untuk cara pemasangan sendiri ada 2 macam, yaitu :
a. Adverstising Network
Advertising Network ataupun jaringan iklan adalah sebuah program layanan yang menghubungkan antara pemilik website dan pemasang iklan. Jika sobat ingin menghasilkan uang dengan Media iklan ini, kamu hanya perlu untuk mendaftar ke jaringan iklan tersebut sebagai publisher dan nantinya jika kalian sudah menjadi member, kalian akan dikasih kode iklan yang kemudian bisa kita pasangkan langsung ke blog kita masing-masing. Layanan iklan seperti ini dibayar dengan jumlah klik iklan yang terdapat diblog kita. Jika iklan yang kita pasang diblog kita mendapatkan klik yang banyak, maka penghasilan kita juga banyak tergantung dari CPC yang ditawarkan. Salah satu Jaringan iklan terbesar di dunia adalah Google Adsense.
b. Direct Advertising
Nah, metode iklan ini berbeda dengan yang diatas. Kalau ini, kita sendiri yang menawarkan pemasangan iklan diblog kita kepada orang lain. Dengan metode ini, penghasilan kita jauh lebih tinggi karena tidak ada pihak ketiga ataupun perantara antara pemilik blog dengan si pemasang iklan. Jenis pemasangan iklan seperti ini biasanya dibayar dengan lamanya iklan mereka kita pasang ( Sesuai Kesepakatan ). Misalkan, sipemasang iklan ingin memasang iklan produknya diblog kita selama 30 hari, maka pembayarannya sesuai dengan yang disepakati. Jika si pemasangkan mau lebih lama lagi, maka pembayaran yang kita terima juga lebih besar.
#2. Paid Review
Cara yang kedua ini adalah dengan cara mereview produk ataupu jasa orang lain dan menulis postingan tentang review tersebut pada blog kita. Nah, cara ini biasanya sangat mudah didapatkan jika ada toko online yang baru launching. Mereka akan mencari para publisher untuk menulis artikel tentang kelebihan toko online mereka diblog kita. Sebenarnya hampir sama juga dengan cara yang pertama tadi, jika tadi iklan yang kita pasang hanya berupa banner, maka cara kedua ini adalah dengan cara menulis artikel tentang produk ataupun jasa mereka.
#3. Menjual Produk Sendiri
Ini mungkin banyak dilakukan oleh para publisher yang mempunyai usaha sendiri. Mereka memanfaatkan blog mereka sebagai sarana promosi produk mereka sendiri untuk meningkatkan penjualan. Cara ini juga cukup ampuh untuk mendapatkan penghasilan yang lebih besar. Contohnya :
Jika kamu tentang fashion, maka kamu bisa menjual berbagai jenis fashion terbaru diblog tersebut.
Misalkan blog sobat membahas tentang smartphone, maka sobat bisa menjual Gadget ataupu smartphone terbaru diblognya.
#4. Membuka Jasa Sendiri
Cara yang ke-empat ini juga sangat ampuh untuk bisa berpenghasilan dari blog. Kita bisa menawarkan jasa kita sendiri kepada para pembaca. Metode ini sangat cocok dilakukan bagi sobat yang mempunyai keahlian khusus dan disalurkan lewat media internet. Contohnya :
Misalkan blog ini membahas tentang tutorial Blogger, maka saya bisa membuka jasa pembuatan blog ataupun jasa Optimasi SEO bagi yang berminat.
Begitu juga, jika kita mempunya keahlian Design, maka kita bisa membuka jasa design diblog sendiri dan insya' Allah akan ada kok yang memakai jasa kita tersebut.
#5. Mengikuti Program Afiliasi
Cara ini bisa dilakukan oleh semua kalangan blogger tanpa harus mempunya keahlian khusus. Karena cara ini kita hanya perlu mempromosikan produk ataupu jasa milik orang lain dan kita akan mendapatkan komisi jika produk tersebut berhasil terjual.
Untuk mengikuti produk afiliasi seperti ini sobat bisa mencari Program Afiliasi yang ditawarkan diberbagai website. Salah satunya adalah website penjual domain, seperti Crazy Domain dan lainnya
#6. Jualan Blog
Cara yang terakhir adalah dengan cara berjualan blog. Metode ini dilakukan dengan membuat blog dan kemudian dijual kepada blogger lain. Waduh, blog bisa laku juga ya mas, kan bisa dibuat sendiri ?
Percayalah kawan, banyak diluar sana orang yang malas untuk berusaha dan hanya ingin yang sudah jadi saja siap dipakai tanpa harus pusing-pusing mikirin tentang seo dan optimasi ini itu.
#Menghasilkan Uang Dari Blog Bukanlah Cara yang Mudah dilakukan
Perlu diketahu sebelum sobat kecewa, untuk dapat menghasilkan uang dari blog tidaklah mudah dan buka secara kontan karena masih banyak tahap-tahap yang harus dilakukan. Untuk melewati proses tersebut cukuplah sulit, karena banyak usaha yang harus kita lakukan untuk membangun sebuah blog agar bisa mendapatkan penghasilan. Jadi, buat semua kawan-kawan, jangan terlalu senang kalau membaca artikel ini karena Proses untuk bisa menghasilkan uang dari blog tidak semudah menulis artikel ini.
Demikianlah 6 Cara Mendapatkan Uang dari blog, semoga bisa bermanfaat bagi semua teman-teman yang ingin berpenghasilan melalui dunia blogger. Yang penting tetaplah berusaha dan jangan pantang menyerah, jika telah terjun kedunia blogging, maka tekunilah hal tersebut.
Result Keywords :
Cara dapat uang dari blog
Cara dapat uang di internet
Cara mudah mendapatkan uang
Cara membuat jasa di internet
Tips menghasilkan uang
Post a Comment
Post a Comment